FKUB Ajak Warga Malut Jaga Toleransi dan Keamanan Jelang Nataru
TernateNews: Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Provinsi Maluku Utara mengajak kepada masyarakat di 10 Kabupaten dan Kota se-Maluku Utara untuk menjaga hubungan baik antar umat beragama menjelang perayaan Natal 2024 dan pergantian tahun 2025.
Permintaan ini dikemukakan Ketua FKBu Maluku Utara, Adnan Mahmud saat dikonfirmasi, Rabu (18/12/2024).
Dalam suasana Nataru Adnan juga meminta untuk saling menjaga persaudaraan sesama umat beragama di Maluku Utara sebagai warga Moloku Kie Raha.
“Mari kita tetap menjaga persatuan di tengah keragaman karena kita di Maluku Utara sangat majemuk,” Katanya.
Kemajemukan pada dasarnya kata Adnan adalah warisan budaya leluhur dan patut dijaga sehingga persatuan dan persaudaraan kita tetap terpelihara.
Dengan falsafah kita bahwa “marimoi ngone futuru masidika ngone futuru. Artinya bahwa dengan kebersamaan kita bisa melakukan sesuatu untuk kemaslahatan warga Maluku Utara.
“Untuk itu, momentum Natal 2024 dan tahun baru 2025, Mari kita menjaga keharmonisan dan kerukunan umat beragama sebagai warisan dari para leluhur kita,” ucapnya mengakhiri.